Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Diajak, Baim Wong Ungkap Kedua Putranya Justru Marah jika Tak Dilibatkan di Film Sukma

Kompas.com - 09/09/2025, 07:01 WIB
Disya Shaliha,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baim Wong mengungkapkan sebuah fakta di balik keterlibatan kedua putranya, Kiano dan Kenzo, dalam film Sukma.

Menurutnya, partisipasi mereka bukanlah atas ajakannya, melainkan karena permintaan anak-anaknya sendiri yang justru akan marah jika tidak dilibatkan.

Pernyataan ini menepis anggapan bahwa ia sengaja mendorong anak-anaknya ke dunia hiburan sejak dini.

Baca juga: Fedi Nuril Ungkap Tawaran Baim Wong yang Membuatnya Gugup

"Itu sebenarnya bukan diajak, dia (yang) mau," kata Baim Wong saat ditemui usai konferensi pers film Sukma di Gandaria, Senin (8/9/2025).

"Dia kalau tidak diajak, dia marah. Jadi bukan saya yang ngajak, jangan salah," tegasnya.

Baim menjelaskan bahwa keinginan Kiano dan Kenzo untuk ikut syuting sangat kuat.

Baca juga: Lanjutkan Karier sebagai Sutradara, Baim Wong Sajikan Kisah Kompleks di Film Horor Sukma

Jika mereka tidak mendapat peran dalam sebuah film, mereka akan menangis dan protes.

"Dia kalau enggak ada di film, dia nangis. Makanya harus selalu ada di film," ungkap Baim.

Menariknya lagi, Baim memberikan kebebasan penuh kepada kedua putranya untuk menentukan sendiri nama karakter yang akan mereka perankan di dalam film.

Baca juga: Baim Wong Bikin Cermin Khusus untuk Film Sukma

"Dan namanya itu tergantung dia. Jadi nama Mimi dan Anik (di film Sukma) itu dari dia. Yang nanti next film-nya itu dari dia juga," jelasnya.

Meskipun anak-anaknya menunjukkan minat besar pada dunia akting, Baim mengaku tidak akan memaksakan jalan karier mereka di masa depan dan akan selalu memberikan kebebasan memilih.

"Saya bebas dong, saya bebas. Cuman pasti dijagain lah," pungkasnya.

Di saat situasi tidak menentu, Kompas.com tetap berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update terkini dan notifikasi penting di Aplikasi Kompas.com. Download di sini


Terkini Lainnya
EXO-CBX dan SM Entertainment Gagal Berdamai, Sengketa Hukum Berlanjut
EXO-CBX dan SM Entertainment Gagal Berdamai, Sengketa Hukum Berlanjut
K-Wave
Sakamoto Days Diadaptasi Jadi Film Live-action, Dibintangi Ren Meguro
Sakamoto Days Diadaptasi Jadi Film Live-action, Dibintangi Ren Meguro
Film
Ariel NOAH Ungkap Riders Konsernya Tak Rumit, Pernah Jadikan Madu Lis Wajib
Ariel NOAH Ungkap Riders Konsernya Tak Rumit, Pernah Jadikan Madu Lis Wajib
Seleb
Istri Pemilik Vespa Pink Klarifikasi Usai Suaminya Disebut Aniaya Karyawan Zaskia Adya Mecca
Istri Pemilik Vespa Pink Klarifikasi Usai Suaminya Disebut Aniaya Karyawan Zaskia Adya Mecca
Seleb
Tom Holland Gegar Otak, Syuting Spider-Man: Brand New Day Ditunda Seminggu
Tom Holland Gegar Otak, Syuting Spider-Man: Brand New Day Ditunda Seminggu
Film
Kekayaan Bersih Ousmane Dembele Peraih Ballon d'Or 2025
Kekayaan Bersih Ousmane Dembele Peraih Ballon d'Or 2025
Hits
Salah Paham soal Perwalian, Suami Mpok Alpa Sebut Urusan dengan Kakak Ipar Sudah Selesai, Tak Ada Konflik Harta
Salah Paham soal Perwalian, Suami Mpok Alpa Sebut Urusan dengan Kakak Ipar Sudah Selesai, Tak Ada Konflik Harta
Seleb
Kuasa Hukum Minta Sidang Vonis Razman Nasution Ditunda Sebulan, Hakim Hanya Beri Seminggu
Kuasa Hukum Minta Sidang Vonis Razman Nasution Ditunda Sebulan, Hakim Hanya Beri Seminggu
Seleb
Bukan soal Harta, Suami Mpok Alpa Jelaskan Alasan Ajukan Perwalian Anak ke Pengadilan
Bukan soal Harta, Suami Mpok Alpa Jelaskan Alasan Ajukan Perwalian Anak ke Pengadilan
Seleb
Angelina Jolie: Saya Tak Mengenali Amerika Lagi, Ini Masa-Masa Berat 
Angelina Jolie: Saya Tak Mengenali Amerika Lagi, Ini Masa-Masa Berat 
Seleb
Razman Nasution Mendadak Sakit Jelang Vonis, Kuasa Hukum Bantah Ada Kesengajaan
Razman Nasution Mendadak Sakit Jelang Vonis, Kuasa Hukum Bantah Ada Kesengajaan
Seleb
Kronologi Razman Nasution Dilarikan ke RSUD Koja Usai Vertigo dan GERD-nya Kambuh
Kronologi Razman Nasution Dilarikan ke RSUD Koja Usai Vertigo dan GERD-nya Kambuh
Musik
Terbaring Sakit, Fahmi Bo Tetap Bersyukur Masih Banyak yang Peduli
Terbaring Sakit, Fahmi Bo Tetap Bersyukur Masih Banyak yang Peduli
Seleb
Vonis Kasus Razman Nasution Tertunda, Hakim Minta JPU Cari Second Opinion di RS Polri
Vonis Kasus Razman Nasution Tertunda, Hakim Minta JPU Cari Second Opinion di RS Polri
Seleb
Razman Nasution Dirawat, Sidang Vonis Kasus Pencemaran Nama Baik Ditunda Lagi
Razman Nasution Dirawat, Sidang Vonis Kasus Pencemaran Nama Baik Ditunda Lagi
Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau